Pencegahan dan Penanganan Osteoporosis


Osteoporosis adalah penyakit yang ditandai dengan penurunan massa tulang dan pengeroposan tulang. Menurut survey, 25-50% wanita Indonesia berusia di atas 50 tahun mengalami osteoporosis. Pada usia lanjut, risiko fraktur disebabkan osteoporosis mencapai 30%. Angka itu jauh lebih besar daripada risiko timbulnya kanker payudara, yang hanya mencapai 9%. Upaya penanganan osteoporosis meliputi upaya primer dan sekunder. Upaya primer ditujukan untuk mencegah terjadinya osteoporosis atau bagi yang sudah osteoporosis mencegah terjadinya fraktur. Sedangkan upaya sekunder ditujukan untuk mencegah terjadinya fraktur kedua setelah terjadi fraktur yang pertama. Tema ini dibahas dalam salah satu sesi Temu Ilmiah Reumatologi 2008 yang diselenggarakan di Hotel Borobudur, 18-20 April 2008.

Read Article »

Efek Akupunktur pada Pasien Osteoartritis Lutut

Akupunktur di beberapa negara dijadikan terapi tambahan untuk pasien osteoartritis lutut. Namun, apakah akupunktur memberikan efek terapi yang signifikan?

Akupunktur adalah salah satu metode pengobatan tertua di dunia yang masih dipercayai khasiatnya oleh para praktisi kedokteran saat ini. Menilik sejarah akupunktur, sejak lebih kurang 3000 tahun sebelum masehi, metode akupunktur telah dikenal di Cina terutama sebagai penghilang rasa sakit. Dikenal 2 jenis pengobatan akupuntur yaitu metode akupunktur menggunakan tusuk jarum dan tanpa tusuk jarum. Manfaatnya secara ilmiah telah dibuktikan baru-baru ini. Di Jurnal Rheumatologi 2007, kajian sistematis memperlihatkan bahwa akupunktur lebih efektif dari plasebo pada penanganan pasien osteoartritis lutut.

Read Article »